Friday, July 29, 2016

Harga Dan Spesifikasi Asus Zenfone 3 ZE520KL Terbaru

Harga Dan Spesifikasi Asus Zenfone 3 ZE520KL Terbaru - Tidak hanya brand asal Korea saja yang meluncurkan jagoan barunya di industri gadget, vendor smartphone Asus yang berasal dari Taiwan pun telah mempersiapkan jagoan barunya di kelas menengah atas yang akan ikut meramaikan pasar smartphone di bulan agustus 2016 ini. Smartphone flagship terbaru yang akan dirilis Asus ini akan diberi nama Asus Zenfone 3 ZE520KL.

Dengan kemunculan Zenfone 3 ZE520KL ini, Asus tampak sangat optimis bahwa produk terbarunya ini akan kembali mengulang kesuksesan seri Zenfone 3 sebelumnya. Harga Asus Zenfone 3 ZE520KL ini pun bisa dibilang masih cukup terjangkau bagi setiap konsumen dan selain itu Asus Zenfone 3 ZE520KL ini pun sudah diracik dengan spesifikasi berkelas dan gahar. Performa yang akan ditawarkan Zenfone 3 ZE520KL terbaru ini pun sudah sangat mumpuni dikelasnya. Hadir dengan sederet keunggulan yang dimilikinya, Asus Zenfone 3 ZE520KL ini pastinya akan siap memberikan kenyamanan saat dioperasikan oleh penggunanya. Dengan modal spesifikasi tersebut, kita tunggu saja apakah dengan harga dan spesifikasi Asus Zenfone 3 ZE520KL terbaru  ini sanggup untuk mendobrak pasar smartphone saat ini untuk bersaing dengan vendor berkelas lainnya yang juga menawarkan spesifikasi dan harga yang serupa. Untuk mengetahui tentang harga dan spesifikasi Asus Zenfone 3 ZE520KL terbaru ini, berikut kami berikan ulasan lengkapnya.

Harga Dan Spesifikasi Asus Zenfone 3 ZE520KL Terbaru 


Performa dapur pacu yang akan ditawarkan smartphone ini tentunya sudah dibekali dengan beragam piranti mesin yang berkelas juga. Kombinasi pada bagian hardwarenya ini juga telah disusun dengan rapi dan siap menyuguhkan kinerja hardware yang handal dan lancar. Chipset yang digunakan smartphone ini yaitu chip buatan Qualcomm yang berjenis Snapdragon 625 dan akan ditopang dengan tenaga prosesor quad core 2 GHz. Untuk lebih mendorong kinerjanya, Asus Zenfone 3 ZE520KL akan diperkuat lagi oleh kekuatan RAM sebesar 3 GB. Dengan kapasitas RAM yang dimilikinya ini, tentu smartphone ini sudah mampu memproses multitasking dengan sangat lancar. Tak ketinggalan guna mendukung performa grafisnya, smartphone inipun sudah dibekali dengan kartu GPU Adreno 506 yang sudah sanggup menyajikan kualitas grafis yang berkualitas tinggi untuk aktifitas multimedia. Melengkapi lini hardwarenya ini, Asus pun akan membekali Zenfone 3 ZE520KL dengan sistem operasi keluaran terbaru yakni Android Marshmallow v6.0.

Untuk kebutuhan dokumentasi penggunanya, tentu Asus Zenfone 3 ZE520KL ini sudah siap untuk mendukung semua kebutuhan fotografi penggunanya. Dengan berbekal komponen kamera yang handal, tentu Asus Zenfone 3 ZE520KL akan memberikan kualitas gambar atau foto yang sudah memuasakan. Pada kamera belakang, anda bisa menemukan sebuah lensa berukuran 16 MP yang sudah didukung fitur canggih seperti dual LED Flash dan laser autofocus. Dengan bekal kamera belakang seperti ini pastinya smartphone ini sudah mampu memberikan hasil foto dengan kecerahan yang baik serta detail foto yang sangat tajam. Di kamera belakangnya ini ternyata juga sudah memiliki fitur OIS yang berfungsi untuk lebih menyempurnakan hasil jepretan foto supaya tampak maksimal. Sementara itu untuk kamera selfie, Asus Zenfone 3 ZE520KL sudah memasang lensa kamera berukuran 8 MP. Selain untuk berfoto, kedua kamera Asus Zenfone 3 ZE520KL ini juga bisa anda pakai sebagai media perekaman video dengan hasil video yang berkualitas Full HD.


Di lini konektifitasnya ini, Asus Zenfone 3 ZE520KL hadir dengan teknologi navigasi yang tergolong lengkap diantaranya ada A-GPS, GLONASS dan BDS. Dengan adanya navigasi ini, anda bisa menggunakannya sebagai peta ketika melakukan pencarian lokasi dengan hasil yang lebih akurat. Lalu untuk anda yang menginginkan koneksi internet yang cepat, di Asus Zenfone 3 ZE520KL ini akan bisa gunakan akses jaringan yang sudah mendukung 4G LTE Cat6 dan HSPA. Untuk sarana internetan lain bisa juga anda mengaktifkan fitur Wifi dan hotspot untuk menghubungkan koneksi internet yang sudah terkoneksi dengan wireless. Kemudian untuk keperluan koneksi jarak dekat, anda dapat memanfaatkan fitur bluetooth dan juga port microUSB untuk keperluan transfer file antar sesama perangkat smartphone.

Tampilan luar smartphone ini hadir dengan konsep desain yang kompak dengan desain khas seri Zenfone 3. Bodi slim yang dimiliki Asus Zenfone 3 ZE520KL ini tentunya akan membuat ponsel ini sangat nyaman saat digunakan ataupun digenggam. Untuk menyuguhkan tampilan visual dan layar yang ciamik, Asus pun akan membekali Zenfone 3 ZE520KL ini dengan jenis layar IPS LCD berukuran 5,2 inci yang siap menyajikan tampilan layar dengan resolusi yang tinggi serta tampilan antarmuka ZenUI 3.0. Dengan spesifikasi layar yang dibawanya ini tentu saja Asus Zenfone 3 ZE520KL ini sudah bisa memenuhi kebutuhan visual penggunanya dengan maksimal. Selain itu layarnya pun sudah diproteksi dengan lapisan kaca Corning Gorilla Glass 3 sebagai perlindungan dari resiko terkena goresan.

Keunggulan Asus Zenfone 3 ZE520KL :

- Layarnya punya resolusi yang sangat baik
- Menggunakan layar Super IPS LCD seluas 5,2 inci
- Adanya perlindungan layar Gorilla Glass 3
- Interface ZenUI 3.0
- Sudah didukung fitur pemindai sidik jari
- RAM 3 GB
- Chipset Snapdragon 625 dan CPU Octa core
- GPU Adreno 506
- OS Android Marshmallow
- Kamera 16 MP dan 8 MP
- ROM 32GB dan memori eksternal 256GB
- Navigasi sudah lengkap dan akurat
- Sudah dibekali slot Dual SIM card
- Tersedianya jaringan 4G Cat6 LTE

Harga Asus Zenfone 3 ZE520KL:

- Harga Perkiraan Sekitar Rp 3 jutaan
- Harga Bekas Rp,-

Mengenai harga yang kami cantumkan diatas masih sekedar perkiraan saja, jadi bukan harga resminya. Akan tetapi untuk harga resminya, kemungkinan tidak berbeda jauh dari harga perkiraan kami. Bagi anda yang saat ini sangat menginginkan sebuah smartphone canggih berperforma tinggi, menurut kami harga dan spesifikasi Asus Zenfone 3 ZE520KL terbaru  ini sudah sangat sesuai dengan kriteria ponsel yang anda cari tersebut.

Admin

About Admin

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :